Diberdayakan oleh Blogger.

jam

RSS

Masa Depan Kaka di Real Madrid Suram


REUTERS/Felix Ordonez
 Masa depan Kaka di Real Madrid terlihat suram setelah gelandang Brasil itu gegal meninggalkan Santiago Bernabeu di jendela transfer Januari dan Joe Mourinho tidak memasukkan Kaka dalam skuat utamanya.

Peraih gelar pemain terbaik dunia 2007 yang diboyong Los Blancos seharga 65 juta euro dari AC Milan pada 2009 itu bahkan tidak ada dalam daftar pemain pengganti yang disiapkan untuk laga melawan Granada pada Sabtu (2/2).

Gelandang berusia 30 tahun itu tidak diturunkan meski duduk di bangku cadangan saat El Real berhadapan dengan Barcelona di laga leg pertama semi final Copa del Rey pada Rabu (30/1).

Pada musim ini, Kaka hanya bermain 11 kali di laga La Liga, dua kali di Liga Champions, dan sekali di Copa del Rey.

Real Madrid di laman daring resmi mereka, www.realmadrid.com, mengatakan seluruh anggota skuat utama Real Madrid termasuk Kaka berlatih normal pada Jumat (1/2) kecuali Cristiano Ronaldo dan Mesut Ozil yang berlatih di gym.

Beberapa media melaporkan Kaka akan kembali ke AC Milan di jendela transfer Januari dan Presiden Kehormatan AC Milan Silvio Berlusconi sempat mengaku optimistis berhasil memulangkan Kaka.

Namun, hingga jendela transfer Januari berakhir, tidak ada kesepakatan antara AC Milan dan Real Madrid. Gaji Kaka sebesar 10 juta euro per musim disebut sebagai halangan utama yang menyebabkan tidak terjadinya kesepakatan antara kedua klub.

Mourinho memang terlihat lebih memilih playmaker Jerman Ozil ketimbang Kaka. Posisi Kaka semakin terpojok setelah Real Madrid memboyong Luka Modric dari Tottenham Hotspur pada awal musim lalu. (Reuters/Bas)

sumber: http://www.metrotvnews.com/bola/read/2013/02/02/922/127905/Masa-Depan-Kaka-di-Real-Madrid-Suram

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar